Selamat Datang

Salam damai sejahtera dari kami untuk para pembaca sekalian. Blog ini mulai kami buat di awal tahun 2010 dengan tema Melangkah Bersama Tuhan. Nama Blog ini sesuai dengan harapan dan komitmen kami untuk menjalani tahun 2010 bersama dengan Tuhan yang menciptakan langit dan bumi, dan menciptakan manusia sebagai umat kemuliaan-Nya.

Kami akan menyajikan renungan-renungan yang kami buat sendiri berdasarkan pengalaman pribadi, pendengaran dari orang lain yang diolah, maupun dari bacaan-bacaan yang kami dapat.

Selamat membaca, dan semoga membawa berkat bagi Anda semua.

Salam dari kami,

Julianto Djajakartika

Sunday 10 January 2010

Harapan

Dalam ibadah malam natal lalu, saya diingatkan oleh sebuah cerita yang juga banyak beredar di internet. Terdapat beberapa lilin, dan satu persatu lilin itu mati. Tinggallah satu lilin terakhir yang tidak mati. Lilin itu adalah lilin “harapan”. Seorang anak yang ketakutan segera mendapat penjelasan dari lilin terakhir ini, bahwa selama masih ada harapan, tidak usah khawatir. Sebab lilin harapan ini mampu menyalakan lilin yang lain, lilin kasih, lilin iman dan lilin-lilin lainnya. Pengharapan memang memiliki kekuatan yang luar biasa. Namun bila pengharapan itu sendiri pupus, selesailah semuanya. Tidak ada hal yang dapat dibangun tanpa pengharapan.

Memang kehidupan tidak selalu mudah dan lancar. Tetapi selalu masih ada harapan untuk berubah. Pdt. Eka pernah berkata bahwa kehidupan itu bukan penuh dengan futilities tetapi penuh dengan possibilities. Betul sekali. Kemungkinan-kemungkinan ini dapat dinyatakan, dapat dicapai bila ada pengharapan. Jangan hanya menunggu, capailah harapan kita masing-masing dengan kreatif, penuh sukacita dan jangan lupa gunakan kesempatan yang ada, yang Tuhan sediakan bagi kita. Ingatlah bahwa kesempatan adalah salah satu berkat dari Tuhan sendiri untuk kita pakai.

No comments:

Post a Comment