Selamat Datang

Salam damai sejahtera dari kami untuk para pembaca sekalian. Blog ini mulai kami buat di awal tahun 2010 dengan tema Melangkah Bersama Tuhan. Nama Blog ini sesuai dengan harapan dan komitmen kami untuk menjalani tahun 2010 bersama dengan Tuhan yang menciptakan langit dan bumi, dan menciptakan manusia sebagai umat kemuliaan-Nya.

Kami akan menyajikan renungan-renungan yang kami buat sendiri berdasarkan pengalaman pribadi, pendengaran dari orang lain yang diolah, maupun dari bacaan-bacaan yang kami dapat.

Selamat membaca, dan semoga membawa berkat bagi Anda semua.

Salam dari kami,

Julianto Djajakartika

Tuesday 10 November 2015

Kritis

KRITIS “Jika seorang laki-laki atau perempuan yang percaya mempunyai anggota keluarga yang janda, hendaklah ia membantu mereka sehingga mereka jangan menjadi beban bagi jemaat. Dengan demikian jemaat dapat membantu mereka yang benar-benar janda.” Itu adalah ayat rujukan Wasiat kemarin yang diabmil dari 1 Timotius 5:16. Saya sempat berpikir cukup lama sebelum tiba pada dua buah kesimpulan, dari sudut pandang jemaat dan sudut pandang gereja. Dari sudut pandang jemaat, sepertinya Paulus hendak mengajarkan agar kita tidak dengan mudah menyerahkan keluarga atau saudara kita yang kesulitan kepada pemeliharaan gereja. Kita sendiri dahulu sebagai keluarganya atau saudaranya yang harus maju membantu. Dengan demikian, agar bantuan gereja sampai kepada yang benar-benar membutuhkan maka gereja harus kritis melihat kondisi terbantu dan keluarga besarnya. Akan lebih leluasa memang bila seluruh keluarga besar bernaung pada jemaat yang sama, agar bila perlu gereja dapat melakukan mediasi. (11 Nov 2015)

No comments:

Post a Comment