Selamat Datang

Salam damai sejahtera dari kami untuk para pembaca sekalian. Blog ini mulai kami buat di awal tahun 2010 dengan tema Melangkah Bersama Tuhan. Nama Blog ini sesuai dengan harapan dan komitmen kami untuk menjalani tahun 2010 bersama dengan Tuhan yang menciptakan langit dan bumi, dan menciptakan manusia sebagai umat kemuliaan-Nya.

Kami akan menyajikan renungan-renungan yang kami buat sendiri berdasarkan pengalaman pribadi, pendengaran dari orang lain yang diolah, maupun dari bacaan-bacaan yang kami dapat.

Selamat membaca, dan semoga membawa berkat bagi Anda semua.

Salam dari kami,

Julianto Djajakartika

Thursday 23 October 2014

Bahasa

BAHASA. Baru kusadari saat mandi pagi tadi bahwa bahasa paling universal adalah bahasa binatang. Enam belas tahun memelihara seekor anjing dan beberapa waktu lalu berkenalan dengan anjing tetangga membuatku paham ungkapan hati para anjing. Meskipun dia kelahiran Indonesia di kampung paling pelosok maupun ras tertentu kelahiran Eropa, bahasanya sama. Mengibaskan ekor berarti senang. Menarik telinga ke belakang berarti takut atau merunduk manja. Menggongong pun ada bermacam, juga menguik. Bahasa manusia lebih sulit dipahami.

No comments:

Post a Comment